Mari Unfollow Hawa Nafsu

   

    Setiap Manusia pasti mempunyai nafsu yang biasa disebut dengan syahwat. Seiman imannya seseorang tidak akan bisa lepas dari hawa nafsu. Hanya saja, bagaimana cara menahannya agar kita tidak mengikutinya. Biarkan hawa nafsu mengikuti kita karena itu adalah fitrah manusia. Tapi, janganlah kita yang mengikuti hawa nafsu. Allah SWT berfirman, 

زُيِّنَ لِلنَّاسِ حُبُّ الشَّهْوَاتِ مِنَ النِّسَآءِ وَ البَنِيْنَ وَ القَنَاطِيْرِ المُقَنْطَرَةِ مِنَ الذَّهَبِ وَ الفِضَّةِ وَالخَيْلِ المُسَوَّمَةِ وَ الأَنْعَامِ وَ الحَرْسِ ذَالِكَ مَتَاعُ الحَيَاتِ الدُّنْيَا وَ اللهُ عِنْدَهُ حُسْنُ مَأَبِ

“Telah jadikan manusia cinta syahwat dari perempuan, anak-anak,harta benda yang bertumpuk-tumpuk dari emasn perak,kuda yang bagus, binatang ternak dan ladang. Itulah kenikmatan kehidupan dunia. Dan disisi Allah sebaik-baik tempat kembali." (Ali Imran : 14)

    Hal-hal seperti ayat diatas adalah sumber-sumber syahwat manusia. Jika tidak hati-hati, kita bisa terjerumus kedalam perbuatan haram karena mengikuti hawa nafsu. Kalau hawa nafsu selalu diikuti, secara tidak langsung hawa nafsu telah menjadi tuhan si pengikutnya. Allah SWT berfirman,

أَفَرَأَيْتَ مَنِ التَّخَذَ إِلَهَهُ هَوَاهُ فَأَضَلَّهُ الله
“Apakah kamu melihat orang-orang  yang menjadikan hawa nafsu sebagai tuhannya, maka Allah menyesatkannya…" ( Aj-Jatsiah : 23)

    Lihatlah, Allah akan menyesatkan orang-orang yang mengikuti hawa nafsunya. Orang-orang itu tidak sabar sehingga mereka terjerumus kedalam keharaman sebelum Allah memberinya kesempatan yang halal. Hal-hal yang bisa menjerumuskan kita kedalam maksiat sehingga lupa mengingat Allah adalah : Mencintai ketenaran, Wanita, Perdagangan, dan Iri dengki.

    Bagaimana caranya agar tidak terjerumus dalam hal-hal itu? Pertama, lihat dulu, perkara perkara tersebut semuanya berurusan dengan urusan dunia. Sehingga, solusinya jauhkan diri dari perkara duniawi. Selalu mengingat mati adalah kuncinya.

    Diumpamakan seorang balita, yang sejak itu belum tahu tentang urusan dunia. Sehingga mereka mudah menangis. Demikian juga yang terjadi pada pemuda pemuda di Masjidil Haram yang setiap malamnya menangis karena mengingat dosa dosa yang telah diperbuat dan mengingat dekatnya kematian. Mereka tidak terlalu memikirkan urusan dunia mereka. Semoga Allah memberkahi mereka semua.

    Karena itu, jihad yang paling sulit yaitu, jihad melawan hawa nafsu. Jika seseorang telah mengalahkan hawa nafsunya, maka otomatis dia akan menang di medan jihad. Kaum kafir mengetahui seluk beluk ini, dan ini adalah hal yang menyebabkan runtuhannya sistem Khilafah.
    Kita bisa meniru kuatnya iman para sahabat. Bagaimana mereka tidak terpengaruh sama sekali dengan pernak pernik duniawi. Sehingga mereka dapat menguasai sepertiga dunia dan menjadi peradaban termaju di dunia.


    Mulai sekarang, mari jaga diri kita dari mengikuti hawa nafsu. Bagi yang sudah nge-follow hawa nafsu sekarang mari unfollow. Apalagi di follback, Na’udzu Billah. Semoga Allah mengampuni kesalahan kita yang telah lalu dan membawa kita ke jalan yang benar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Benarkah Umur Umat Islam 1500 Tahun?

    Kita sering mendengar atau melihat postingan yang menyebutkan bahwa umur umat islam hanya 1500 tahun. Padahal kita tahu bahwa Hari ...